Minggu, 08 April 2012

Kedung Kayang Waterfall

Sesuai janjiku tadi malam, sekarang aku mau share cerita pas aku dan cingu-cingu ku main ke air terjun Kedung Kayang yang masih ada di daerah Ketep, Magelang. Dari Ketep Pass, kami naik motor sekitar 10 menit. Setelah parkir motor, kita masih harus menempuh perjalanan sekitar 500 meter menuju bawah sungai. Naaaahhhh,, disini nih berasa banget adventurenya, kebetulan, waktu kami kesana baru aja selesai hujan, jadi jalanan tanah itu berasa semakin licin. Udah gitu, jalannya kan pasti miring menurun gitu, lewat semak-semak juga. Si Desi, sampai gandeng-gandeng tangan aku karena takut kepleset.

Walkway to Kedung Kayang Waterfall
Sampai dibawah, kami masih harus jalan lagi menyusuri tepi sungai, malahan harus nyeberang sungainya juga untuk biar sampai ke air terjunnya. Airnya dingin, segar, hawanya sejuk. Perfect deh. Akhirnya sampai juga di bawah air terjun yang aku ga tau berapa meter tingginya. Yang pasti itu air terjun cakep banget, indah, dan butir-butir air yang tertiup angin pasti akan bikin basah wajah dan pakaianmu, tapi itulah sensasi yang dicari.

Kedung Kayang Waterfall
Kedung Kayang Waterfall - with Cingu

Puas bermain air, poto-poto juga pasti lah, kami siap-siap pulang.
Sebenarnya lebih karena langit mulai mendung lagi, kami takut kalau ga segera naik, bisa turun hujan. Bisa bahaya, karena debit air akan naik, dan yang pasti akses menuju atas permukaan akan semakin licin. Tapi ya, walau begitu, kami masih sempat foto-foto lagi waktu menyusuri sungai sebelum mencapai jalan setapak menuju permukaan tanah.

Kedung Kayang Waterfall
Sampai diatas rasanya capek, lapar, dan basah sudah pakaian kami. Istirahat sebentar, sambil mengambil beberapa poto lagi, hehe.

Merapi Mountain from Kedung Kayang

Sebelum semakin mendung dan kelaparan, cepat-cepatlah kami beranjak dari tempat ini dan segera kembali menuju Jogja. Hari yang melelahkan, tapi sangaaaaaatttt menyenangkan :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar